-->

Fiqih Prioritas (Ini Dulu Baru Itu)

Fiqih Prioritas

Buku referensi yang mengulas fiqih prioritas (aulawiyat) dan fiqih muwazanah telah banyak ditulis oleh para ulama, baik luar negeri maupun dalam negeri. Namun, buku-buku yang ada lebih banyak menjelaskan pengertian, urgensi, dan dalil.

Dalam buku ini, penulis menjelaskan kaidah-kaidah prioritas dalam bentuk standar dan rumus yang praktis serta menggabungkan fiqih prioritas dan fiqih muwazanah. Buku ini ditulis dengan sistematis mengunakan bahasa yang lugas dan mudah dipahami. Selain itu, adanya penyajian dalil yang spesifik dan contoh-contoh kekinian yang beragam akan makin memudahkan pembaca dalam memahami fiqih prioritas

Fiqih prioritas berlaku saat tidak semua opsi pilihan bisa di tunaikan. Namun, saat semua opsi pilihan dan kebaikan tersebut bisa ditunaikan, fiqih prioritas tidak berlaku karena semuanya bisa ditunaikan.

Secara umum, fiqih prioritas mengacu pada literatur dan khazanah para ulama salaf, ulama khalaf, serta ulama kontemporer terkait fiqih prioritas dan fiqih muwazanah. Dalam istilah fiqih, lebih mengambil pilihan terbaik daripada pilihan baik, "Taqdimul Ahamm alal Muhim" dikenal dengan istilah fiqih prioritas (fiqih aulawiyat), sedangkan memilih pilihan dengan risiko yang paling ringan dikenal dengan istilah fiqih muwazanah.

Jika kita membandingkan antara tuntunan dalam fiqih prioritas dan fiqih muwazanah dengan realitas yang terjadi di kalangan masyarakat, akan sangat banyak opsi-opsi yang harus dipilih sebagai aktivitas dan kebijakan.


DOWNLOAD
Print Friendly and PDF

0 Response to "Fiqih Prioritas (Ini Dulu Baru Itu)"

Posting Komentar

Silahkan untuk memberikan komentar, dan berilah kami kritik, saran dan kesan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel