-->

Metode Penentuan dan Akurasi Arah Kiblat Masjid-masjid di Tulungagung

Metode Penentuan dan Akurasi Arah Kiblat

Penelitian ini mendeskripsikan arah kiblat dan akurasi arah kiblat masjid-masjid di Kabupaten Tulungagung Jawa Timur. Obyek dalam penelitian ini sebanyak 10 masjid di Kabupaten Tulungagung, yang tersebar dalam beberapa kecamatan, antara lain Kecamatan Kedungwaru, Boyolangu, Sumbergempol, dan Kecamatan Ngunut.

Penentuan arah kiblat masjid-masjid tersebut tentu sudah dilakukan oleh para pendirinya sejak puluhan tahun yang lalu. Akan tetapi, di masa modern sekarang ini, dan didukung dengan berbagai metode serta kecanggihan teknologi, maka mengkaji ulang atas arah kiblat masjid-masjid tersebut, tentu sebagai sebuah keniscayaan. Hal ini tidak lain karena pada kenyataannnya, terdapat beberapa masjid di Kabupaten Tulungagung yang arah kiblatnya belum sesuai dan mengarah ke Kiblat yang semestinya.

Oleh karena penelitian ini termasuk dalam penelitian lapangan (field research) tentang metode penentuan dan akurasi arah kiblat maka sumber data dalam penelitian ini meliputi sumber data primer dan sekunder. Metode yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Peneliti ini melakukan observasi dengan melakukan pengukuran kembali arah kiblat 10 masjidmasjid di Tulungagung untuk membandingkan akurasi dalam tiap pengukuran di masing-masing masjid. Beberapa alat yang digunakan untuk mengukurnya seperti bencet atau miqyas, tongkat istiwa, rubu’ mujayyab, kompas, theodolite, dan lainlain. Sedangkan analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif-komparatif.


DOWLOAD
Print Friendly and PDF

0 Response to "Metode Penentuan dan Akurasi Arah Kiblat Masjid-masjid di Tulungagung"

Posting Komentar

Silahkan untuk memberikan komentar, dan berilah kami kritik, saran dan kesan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel